Senin, 16 Januari 2012

Beberapa Manfaat Buah Sirsak

Sirsak adalah buah yang menurut pandangan mata adalah merupakan buah yang tidak begitu menggiurkan untuk di konsumsi karena melihat dari sisi luarnya, namun kita tahu bahwa ternyata selain rasanya yang segar, manis bercampur asem-asem sedikit yang membah kesegaran khas dari rasa si buah.

Sirsak sangat banyak sekali manfaatnya bagi tubuh kita. Buah yang berasal dari Karibia, Amerika Tengah dan Amerika Selatan ini dipercaya dapat membantu mengobati penyakit kanker dan menurut sebuah penelitian sirsak dapat mengendalikan penyebarannya ke seluruh tubuh si orang yang terkena penyakit kanker. Walaupun dari sisi kulit buahnya yang terdapat duri, namun tak mengurangi minat dan kesukaan orang untuk memanfaatkannya.

Sirsak sering dimanfaatkan orang untuk dijadikan sebagai minuman segar, seperti juz, es buah, es krim dan lain-lain. Sirsak mengandung banyak karbohidrat, terutama fruktosa. Kandungan gizi lainnya adalah vitamin C, vitamin B1 dan vitamin B2 yang cukup banyak, dengan bijinya yang memiliki kandungan racun yang dapat digunakan sebagai insektisida alami, sebagaimana yang terdapat pada biji buah srikaya.

Jus Sirsak, selain rasanya yang segar apalagi jika diminum setelah beraktifitas yang lumayan sedikit melelahkan badan maka sangat terasa segar dan nikmat, dan juga menurut penelitian manfaat dari menkonsumsi buah sirsak juga dapat menyebabkan kehalusan kulit. Dan juga dengan sering menkonsumsi buah sirsak minimal sekali dalam sehari akan membantu mengatasi proses penyembuhan penyakit hati, ginjal, hematuria (atau darah dalam urin), infeksi saluran kemih (juga disebut sebagai uretritis) dan lain sebagainya. Makanya jika ingin sehat, dengan modal yang tidak terlalu mahal dan tidak perlu berobat dengan obat yang susah dicari tidak ada salahnya jika sering-sering mengkonsumsi buah sirsak. Dan masih banyak pula buah-buah lainnya yang memeiliki kandungan gizi dan manfaat yang tidak kalah dengan buah sirsak.

Isi atau daging buah sirsak dapat dimanfaatkan selain dikonsumsi dan sebagai obat bagian dalam tubuh kita, ternyata dapat pula digunakan untuk penyembuhan luka luar. Dengan menggunakan daging buah dan mengoleskannya di bagian luka maka akan membantu mempercepat penyembuhan luka tersebut. Selain itu daging dari buah tersebut akan membantu mencegah infeksi pada luka tersebut. Sirsak juga digunakan sebagai obat untuk batuk, demam diare, dan pencernaan. Termasuk suplemen sirsak akan menurunkan intensitas kondisi dan juga meningkatkan pemulihan.

Selain beberapa manfaat yang dapat didapat dari bagian buah, ternyata bagian yang lainnya juga memiliki manfaat yang besar dalam dunia perobatan. Sebut saja manfaat duan sirsak ini. Ternyata dapat membantu penyembuhan beberapa penyakit kanker. Selain itu, daun tersebut juga dapat digunakan untuk mengurangi sakit pinggang, mengobati bisul mulut, membantu mengurangi ukuran borok, mengurangi iritasi, meringankan peradangan pada otot punggung, mencegah terjadinya jerawat, komedo dan masih lagi banyak manfaat lainnya.

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar